CURRICULUM 21 | 2 Apr 2011


Kategori: Universitas IBA

Buku curriculum 21 memberikan petunjuk dan alasan mengapa kita harus menyesuaikan kurikulum dengan perubahan global di dunia. Teknologi, misalnya, telah mempengaruhi banyak aspek kehidupan, termasuk komunitas bisnis. Tidak dapat dihindari lagi, kita harus menyesuaikan proses belajar-mengajar. Konsentrasi yang khas adalah pilihannya, apalagi yang berhubungan dengan kemajuan daerah. Kebutuhan khusus lokal sangat perlu menjadi patokan arah pendidikan tinggi lokal.

Buku ini juga menunjukan bahwa keunggulan hanya dapat dicapai dengan latihan kebiasaan pelayanan yang positif. Ini berlaku tidak saja untuk kepentingan siswa/mahasiswa, juga menjadi keharusan bagi pengajar, guru dan dosen.   

tags:
Shared publicly - 03/04/2011 00:50